Polda Metro Terjunkan 749 Personel untuk Pengamanan Lalin Jelang Libur Panjang

Editor: Ara Cantika

JALURNEWS.COM, Jakarta – Cuti bersama atau libur panjang dalam perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW akan berlangsung akhir pekan ini, untuk mengantisipasi Polda Metro Jaya menerjunkan 749 personel untuk pengamanan lalu lintas.

“Melibatkan 749 personel,” kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo di Pasar Rumput, Manggarai, Jakarta Selatan, Senin (26/10/2020), dikutip dari Detikcom

Polda Metro Jaya telah menyiapkan kurang lebih 16 pos pengamanan lalu lintas saat libur panjang. Pos-pos tersebut tersebar di sejumlah titik.

“Minggu ini mulai Rabu-Minggu ada libur panjang cuti bersama libur Maulud Nabi. Polda Metro Jaya mengadakan kegiatan pengamanan. Ada 16 pos pengamanan, baik di jalur ke luar kota ke Cikampek, Jagorawi, maupun Tangerang serta tempat-tempat wisata,” ujar Sambodo.

Selama PSBB transisi, tempat-tempat wisata mulai buka dengan kapasitas 50 persen. Sambodo menyebut akan melakukan pengawasan di sejumlah tempat wisata selama libur panjang.

“Katanya tempat-tempat wisata selama PSBB transisi sudah mulai buka walau 50 persen. Nanti kita lihat, kita akan amankan tempat wisata tersebut,” ucap Sambodo.

Polisi telah memetakan titik-titik rawan kemacetan. Sejumlah skenario dan rekayasa lalu lintas juga disiapkan guna mengantisipasi kemacetan panjang saat masa liburan.

Sumber: Detik

Berita Terkait