Putra Bintan Telaga Surya Lulus Masuk Anggota TNI AD

Editor: Ara Cantika

JALURNEWS.COM, Bintan – Ada 6 Putra Bintan yang lulus masuk anggota TNI AD, diantaranya tercantum nama Angga Herta Kurniawan, putra dari Ayah Suhaeri, Kamis (19/11/2020).

Kaspul Ketua RT 004 mengatakan bahwa Angga adalah Putra Bintan yang berdomisili di Perumahan Telaga Surya Blok G Nomor 38. RT004/RW006 Kecamatan Bintan Utara Kabupaten Bintan Provinsi Kepri.

Sebagai Ketua RT, Kaspul merasa bangga dan senang melihat keberhasilan Angga, lulus menjadi anggota TNI AD, keberhasilan Angga masuk TNI AD menjadi inspirasi dan motivasi bagi putra-putri Perumahan Telaga Surya, lebih luasnya bagi putra-putri Kabupaten Bintan.

Angga Herta Kurniawan. (Foto: Istimewa)

“Keberhasilan Angga dan 5 teman lainnya juga, tidak terlepas dari semangat dan keyakinan yang kuat dari anak-anak itu sendiri. Sebagai calon prajurit TNI AD yang akan mengabdikan dirinya, kepada NKRI,” ujar Kaspul.

Peran dan kerja keras Danramil Kapten Inf, Suherman serta jajarannya, wilayah hukum Bintan Utara, berperan aktif menggembleng dan memberi pembekalan sehingga membuahkan hasil yang baik, kepada calon-calon prajurit TNI AD yang sudah diberangkatkan ke Padang Sumatera Barat, untuk mengikuti pendidikan SECATA sehingga bisa melalui tahapan pendidikan TNI AD.

Penulis: Juliansyah

Berita Terkait