SMP 12 Bintan Beri Bantuan Warga Korban Banjir

Editor: Nike
SMP 12 Bintan Beri Bantuan Warga Korban Banjir

JALURNEWS.COM, Bintan – Pasca Banjir Kabupaten Bintan yang melanda beberapa wilayah, membuat Pihak Sekolah SMP 12 Kabupaten Bintan menggalang dana melalui wali murid, sehingga terkumpul dana Rp6.450.000 serta bantuan sembako dan pakain layak pakai, Selasa (12/1/2021).

“Adapun Dana, Sembako dan Pakaian Layak pakai diserahkan langsung door to door oleh Kepala Sekolah SMP 12 beserta majelis Guru lainnya, guna menyerahkan bantuan terhadap Keluarga terdampak banjir, di Kecamatan Bintan Utara, bantuan disalurkan kurang lebih 40 rumah, yang mana warga adalah Interen SMP 12,” ungkap Elfi Rahmi, Wali kelas 9.6.

Kepala Sekolah, Raudah S.Pd. beserta Guru pengawas dan tiga guru lainnya turun langsung memberi bantuan terhadap keluarga terdampak banjir, adapun penggalangan dana dilakukan dari tanggal 6 sampai pada tanggal 9 Januari 2021.

“Dengan adanya peristiwa bencana alam ini, para guru SMP 12, melalui kepala sekolah dan majelis guru berinisiasi menggalang dana, agar bisa membantu saudara-saudara yang lagi mendapat masalah karena terendamnya rumah akibat banjir,” ungkap Raudah .

Kepala sekolah SMP 12 Kabupaten Bintan, beserta guru mengucapkan terima kasih yang tidak terhingga, terhadap segenap wali murid yang telah berpartisipasi menyumbangkan sebagian rezekinya, untuk membantu saudara-saudara yang terdampak banjir,ungkapnya.

Semoga dengan bantuan tersebut bisa sedikit menbantu warga korban banjir, Guru dan wali murid bahu menbahu membantu keluarga korban banjir.

Penulis : Juliansyah

Berita Terkait