JALURNEWS.COM, Mesuji -Salah satu kepala desa yang berada dikecamatan Rawajitu Utara kabupaten Mesuji dari 60 desa se provinsi Lampung menanyakan kelanjutan program Gubernur lampung yang bernama program desa berjaya untuk desa miskin dan termiskin hingga saat ini belum kunjung realisasi.
Hal tersebut diungkapkan Benuang alitopa kepala desa Sidang muara jaya kecamatan Rawa jitu melalui akun FB nya pada Kamis(18/3/2021) program desa berjaya diambil dari indek IDM desa, untuk 60 desa yang paling termiskin dan miskin se Provinsi lampung termasuk dua desa dikabupaten mesuji yakni Desa sidang muara jaya kecamatan Rawa jitu Utara dan Desa Sritanjung kecamatan Tanjung raya.
Padahal pada saat rapat yang juga dihadiri oleh dinas pemerintah desa(PMD) provinsi Lampung saat itu progresnya sudah jelas namun sampai Maret tahun 2021 ini sama sekali program tersebut belum ada tanda-tanda untuk terlaksana diduga mandul.
“Dari 60 desa se-provinsi Lampung yang termasuk dalam kriteria desa miskin dan termiskin yang akan menerima program desa berjaya termasuk ada dua desa di kabupaten Mesuji yakni desa Sidang muara jaya kecamatan Rawa jitu Utara dan Desa Sritanjung kecamatan Tanjung raya namun hingga kini belum kelihatan tanda-tanda realisasi sehingga diduga mandul,ungkap Benuang alitopa.
Ditambahkan Benuang alitopa, program tersebut sangat diharapkan terutama desanya mungkin juga desa yang lain yang termasuk dalam kategori dapat terealisasi sesuai harapan, apalagi kategori tersebut adalah kategori desa termiskin dan miskin sesuai IDM desa, atau boleh juga dirubah lagi program nya menurut Pemerintah provinsi Lampung ada yang lebih tepat lagi dari rencana sebelumnya, Harapnya
Penulis: Recky.R