Diduga Oknum Polisi di Polsek Moncongloe Kab Maros Terima Suap, Begini Penjelasan Kapolsek

Editor: Nike

JALURNEWS.COM, Maros – Dari berbagai informasi yang dihimpun wartawan media ini bahwa adanya pelaku kasus dugaan pencurian yang  menyerahkan diri diantar langsung oleh orang tua (ibu) pelaku tersebut di Mapolsek Moncongloe Kabupaten Maros.

Menurut sumber yang ingin dirahasiakan namanya pada saat awak media ini menghubungi sumber tersebut melalui via telepon mengatakan bahwa pelaku yang diduga mencuri kendaraan motor bukan polisi yang tangkap tetapi ibu dari si pelaku yang menyerahkan langsung ke mapolsek Moncongloe. (03/09/2021)

Saat kejadian itu, ibu si pelaku mencurigai anaknya membawa motor yang dia tidak kenal pemiliknya kerumahnya, sehingga ibu si pelaku tersebut langsung menyerahkan si pelaku ke polsek Ungkap sumber

Kemudian ibu dari terduga pelaku tersebut meminta keringanan ke oknum polisi, “saya tidak tahu nama oknum polisi itu tapi setahu saya dia di panggil “Kanit” di Polsek Lanjutnya.

“Kemarin saya dimintaki uang sebesar 10 juta oleh oknum polisi tersebut dengan iming-iming memberikan keringanan hukuman kepada anak saya tetapi kesanggupan saya hanya 5 juta dan akhirnya oknum polisi itu menerima uang tersebut, anak saya ditahan sejak Lebaran Haji tahun 2021,” Tambahnya lagi.

Lebih lanjut sumber tersebut menambahkan bahwa, kemarin itu kasusnya dia bilang penipuan setelah dilimpahkan ke kejaksaan adalah pencurian padahal yang dijanjikan adalah penipuan.

“Sudah mi saya kasih masuk uangku baru na bilang kapolsek sewaktu saya temui mengatakan “semampu ta saja bu!”, padahal saya sudah terlanjur menyetor uangku di oknum polisi tersebut dan apa yang  dijanjikan tidak ada,” ungkapnya.

Lebih lanjut sumber menambahkan “kasusnya jadi tetap pencurian dan anakku juga mendapatkan perilaku yang tidak menyenangkan selama ditahan di Polsek Moncongloe di kasih telanjang didalam sel, dan pakaian yang melekat di badannya sisa celana dalam anakku, kemudian menulis dirantang makanannya minta tolong..!!!.

Berdasarkan keluhan dari sumber tersebut, pihak media ini segera menghubungi Kapolsek melalui via chat, “memang kemarin keluarga pelaku meminta tolong untuk dibantu dibebaskan dan keluarga pelaku menyerahkan amplop kepada anggota kami, namun ditolak dan dikembalikan langsung ke keluarga pelaku,” ucap Kapolsek, Rabu (08/09/2021).(sl)

Berita Terkait