JALURNEWS.COM, Tanjab Barat, Jambi – Acara peletakan batu pertama pembangunan gedung Gereja Kristen Protestan Jambi (GKBJ) cabang Kuala Tungkal di Kelurahan Sungai Nibung Kecamatan Tungkal Ilir, Senin (18/11/21).
Turut hadir pada acara tersebut Unsur Forkopimda, Kepala FKUB, Camat Tungkal Ilir/mewakili, Lurah Sungai Nibung/mewakili, Gembala Sidang GKPJ Jambi, Ketua Majelis GKPJ Kuala Tungkal, Tokoh Masyarakat serta tamu undangan lainnya.
Menyampaikan Sambutan Bupati Tanjung Jabung Barat, Jeter Simamora sampaikan ucapan pembangunan Gereja Protestan di Sungai Nibung oleh GKPJ Kuala Tungkal yang mana telah melalui proses panjang mengenai pengurusan izin dan proses pelaksanaan sehingga bisa melaksanakan pembangunan dengan melengkapi izin izin sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang telah ada.
“Pesan yang disampaikan Bapak Bupati Tanjung Jabung Barat mari bapak ibu kita sama-sama untuk bisa saling menjaga kerukunan antar umat beragama, terutama bisa menjaga ketertiban didaerah sekitar lokasi pembangunan GKPJ ini sehingga kedepannya dalam melaksanakan kegiatan keagamaan kita juga bisa saling mendukung dan bersama-sama melaksanakan kegiatan kita dengan aman dan tertib, peran masyarakat disekitar pembangunan tidak bisa dilupakan, karena itulah wujud kebersamaan” Ujarnya.
“Seperti yang disampaikan kepala FKUB Kuala Tungkal sebelumnya, mari kita bersama sama dalam membangun spritual karena sudah diberikan hak kebebasan oleh UUD 1945, walaupun sudah terpenuhi unsur-unsur izin untuk melaksanakan pembangunan, namun ketertiban tetap harus dijaga sehingga pembangunan ini bisa berjalan dengan lancar begitu juga dengan ibadah bisa dilaksanakan dengan lancar,” tambahnya.
“Pada intinya kami bersama pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat mengucapkan selamat atas peletakan batu pertama pembangunan Gereja Kristen Protestan Jambi (GKPJ) Cabang Kuala Tungkal. Semoga pelaksanaan pembangunan ini bisa berjalan dengan lancar sesuai dengan apa yang diharapkan oleh Bapak Ibu sekalian,” Tutupnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan Peletakkan Batu Pertama Gereja Kristen Protestan Jambi (GKPJ) cabang Kuala Tungkal secara simbolis.
Penulis misdi