Hadiri Rakercab Ormas Pemuda Pancasila Di Tuba, Bupati Winarti Ajak Untuk Bersinergi Sukseskan 25 Program Unggulan BMW

Editor: Redaksi

JALURNEWS.COM, Tulang Bawang-Bupati Tulangbawang Dr Hj Winarti SE MH Menghadiri Rapat kerja cabang (Rakercab) Pemuda Pancasila di aula Masjid Baiturrahman Islamic Center Menggala Kabupaten Tulang Bawang.

Demi meningkatkan kapasitas, kualitas serta kapabilitas Pemuda Pancasila Kabupaten Tulang Bawang, Maka digelar Rapat kerja Cabang Pemuda Pancasila Kabupaten Tulang Bawang, Senin (17/01/2022).

Acara tersebut Dihadiri oleh Bupati Tulangbawang, Ketua Pemuda Pancasila Provinsi Lampung, Bpk Rycko Mendoza SZP, Sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang, Pejabat Tinggi Pratama, Pejabat administrator di lingkup Pemerintah kabupaten Tulang Bawang, Ketua Pemuda Pancasila Kabupaten Tulang Bawang, Anggota Pemuda Pancasila Kabupaten Tulang Bawang.

Pemuda Pancasila telah menunjukkan eksistensi nya, mari bersinergi dengan 25 program BMW Tulang Bawang demi menggapai Kesuksesan dan kesejahteraan bagi rakyat Kabupaten Tulang bawang”Ujar Bupati Tulangbawang, Winarti.

Selanjutnya, Bupati Tulang Bawang akan memberikan satu unit mobil ambulance untuk MPC Pemuda Pancasila Tulang Bawang, agar kedepan bisa bersinergi dan bersama sama mengantarkan Kabupaten Tulang Bawang menjadi kabupaten yang sehat, maju dan bermartabat.

Ditempat yang sama Ketua Pemuda Pancasila Prov Lampung Rycko Menoza, SZP
juga menekankan untuk terus bersilaturahmi menjalin hubungan yang harmonis dengan Pemerintah Daerah Sehingga sinergitas yang ada benar- benar terjalin, mampu membawa perubahan yang positif bagi kemajuan kabupaten Tulang Bawang .

Acara dilaksanakan dengan Prokes ketat untuk memutuskan laju penyebaran virus Covid-19. (red)

Berita Terkait